Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tak Setenar ZX-4RR, CFMoto 450SR Punya Kapasitas Mesin Lebih Besar, Rem Brembo Nih Bos!

Panji Nugraha - Kamis, 30 November 2023 | 21:30 WIB
CFMoto 450SR
Panji Nugraha/Otomotifnet
CFMoto 450SR

Dengan piston 72 mm serta stroke 55,2 mm serta fitur assist and slipper clutch, mesin ini mampu memuntahkan tenaga hingga 50 dk/9.500 rpm dan torsi 39 Nm/7.600 rpm.

Sektor penerangan CFMoto 450SR ini sudah menggunakan LED, kemudian terdapat DRL di kedua lampunya yang membuatnya makin terlihat modern.

Panel meter sudah full digital TFT 5 inci yang canggih dengan modul 4G dan 6G berfungsi memberikan posisi motor dan jarak tempuh yang sangat presisi.

Panel meter ini juga bisa terkoneksi dengan handphone lewat Bluetooth dan bisa menampilkan navigasi, serta ada dua pilihan face meter yang bisa dipilih.

Panel meter CFMoto 450SR sudah full digital TFT 5 inci
Panji Nugraha/Otomotifnet
Panel meter CFMoto 450SR sudah full digital TFT 5 inci

Dalam panel meter ini terdapat, speedometer, takometer, odometer, tripmeter, fuel range, jam, suhu sekitar, suhu mesin, fuel meter, gear position hingga berbagai info lengkap lainnya.

Ini menjadi salah satu bagian yang mentereng di CFMoto 450SR, yaitu rem depan sudah menggunakan kaliper Brembo Radial M40 4 piston di bagian depan untuk mencengkram piringan 320 mm floating.

Sedangkan untuk bagian belakang harus puas dengan kaliper satu piston untuk menemani cakram 220 mm, yang keduanya sudah dijejali perangkat ABS 2 channel.

Sayangnya, CFMoto 450SR ini belum dilengkapi dengan fitur keyless atau bahkan immobilizer, jadi masih pakai anak kunci biasa.

Rem depan CFMoto 450SR sudah menggunakan Brembo Radial M40 4 piston dengan piringan floating 320 mm
Panji Nugraha/Otomotifnet
Rem depan CFMoto 450SR sudah menggunakan Brembo Radial M40 4 piston dengan piringan floating 320 mm

Hal yang bikin takjub adalah bobot dari CFMoto 450SR ini, tenyata punya bobot yang cukup ringan.

Bahkan beratnya hampir mirip dengan motor 250 cc, seperti Kawasaki Ninja 250R dan Honda CBR250RR, yaitu 168 kg.

Bobot yang ringan ini, menyumbang banyak terhadap handling yang nurut saat diajak bermanuver dan tentunya punya power to weight ratio yang baik.

Tangki CFMoto 450SR bisa muat 14 liter bensin
Panji Nugraha/Otomotifnet
Tangki CFMoto 450SR bisa muat 14 liter bensin

Lekukan jok CFMoto 450SR terlihat sangat sexy
Panji Nugraha/Otomotifnet
Lekukan jok CFMoto 450SR terlihat sangat sexy

Cover rantai dan swing arm CFMoto 450SR  terlihat seperti menyatu
Panji Nugraha/Otomotifnet
Cover rantai dan swing arm CFMoto 450SR terlihat seperti menyatu

CFMoto 450SR punya bobot cukup ringan
Panji Nugraha/Otomotifnet
CFMoto 450SR punya bobot cukup ringan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa