Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gratis, Kemenhub Siapkan Kendaraan Ini Untuk Atasi macet Ekstrem di Bali

Ferdian - Senin, 1 Januari 2024 | 15:30 WIB
Kemacetan di kawasan Tol Bali Mandara dan Jalan Bypass Ngurah Rai menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai, Jumat 29 Desember 2023. Kemacetan bahkan lebih dari satu jam lamanya.
Istimewa/TribunBali
Kemacetan di kawasan Tol Bali Mandara dan Jalan Bypass Ngurah Rai menuju Bandara I Gusti Ngurah Rai, Jumat 29 Desember 2023. Kemacetan bahkan lebih dari satu jam lamanya.

Otomotifnet.com - Antisipasi kemacetan ekstrem alias parah di area bandara, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama stakeholder andalkan kendaraan ini mulai 2 Januari 2024.

Yap, kendaraan tersebut adalah shuttle bus gratis dari dan ke Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali.

Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi usai melakukan pembahasan terkait penanganan kepadatan lalu lintas dari dan menuju Bandara Ngurah Rai, bersama PJ Gubernur Bali S.M. Mahendra Jaya dan Kapolda Bali Ida Bagus Kade Putra Narendra, Minggu (31/12) kemarin.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri sejumlah pihak seperti Otoritas Bandara, Jasa Marga, Jasa Raharja, Angkasa Pura Indonesia, serta unsur terkait lainnya.

Menhub Budi bilang, shuttle bus itu tersedia juga di beberapa titik wisata di Bali seperti Nusa Dua, Sentral Parkir Sunset Road, serta Benoa.

Bus juga berkeliling di sepanjang Kuta, Legian, serta Canggu dengan headway 15 menit.

“Kami melalui Otoritas Bandara, bersama Kapolda, serta Gubernur Bali akan menginformasikan kepada masyarakat dan airlines, melalui media sosial bahwa tanggal 2 Januari 2024 kegiatan antar jemput bus shuttle sudah dijalankan,” ujar Menhub dalam keterangannya dikutip Senin (1/1/2024).

Menhub Budi juga mengimbau kepada pemilik toko oleh-oleh dan restoran untuk membantu mengatur kendaraan para pengunjung, agar tidak menimbulkan kemacetan.

"Begitu kapasitas penampungan parkirnya sudah penuh agar dibatasi tidak sampai keluar ke jalan. Saya mohon Pak Kapolda supaya menempatkan anggota dan memberikan pengertian,” tutur Menhub.

Sementara untuk penanganan jangka menengah, Menhub Budi bilang akan dilakukan perbaikan di area bandara oleh Angkasa Pura yaitu berupa penambahan kapasitas parkir dan penambahan jalur kendaraan menjadi 4 jalur.

Kemudian, mengupayakan dibangun flyover untuk akses jalan menuju bandara yang akan dikoordinasikan dengan Kementerian PUPR.

Sedangkan untuk jangka panjang, pemerintah akan membangun kereta LRT dari bandara ke sejumlah titik yang selama ini lalu lintasnya padat seperti di Sunset Road, Legian, serta Canggu.

Baca Juga: Sampai Tanggal 3 Januari 2024, Ogah Kejebak Macet Horor di Bali Mending Diem di Hotel

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa