Otomotifnet.com - Buat pemilik mobil bekas Honda Jazz GE8 atau generasi kedua ini ada harga busi baru.
Yap, performa mesin menurun lho gaes bila busi mobil Honda Jazz GE8 kalian gak pernah diganti.
Maka dari itu, agar performa mesin mobil tetap terjaga businya harus kalian ganti.
"Tipe busi bawaan Honda Jazz GE8 itu kodenya FR6F-11K dari NGK dengan bahan standar nikel," ucap Dedi Santoso, Kepala Bengkel Honda Kencana Kranji, Bekasi.
Busi bawaan Honda Jazz GE8 ini harganya hanya Rp 25 ribu perbuahnya atau Rp 100 ribu untuk empat busi.
Kalau busi tipe iridium kode ZFR6FIX-11 juga dari NGK yang dibandrol Rp 102 ribu perbuah.
Ada juga Bosch FR8DCX berbahan nikel yang dijual Rp 19 ribu perbuah.
Dilansir GridOto.com, disarankan dilakukan setiap jarak tempuh 25.000 km sekali.
Busi dengan bahan iridium bisa digunakan sampai 100.000 km.
Editor | : | ARSN |
KOMENTAR