Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Innalillahi, Dunia Otomotif Berduka, Penasihat PPMKI Letjen TNI (Purn) Soeyono Tutup Usia

Irsyaad W - Rabu, 31 Januari 2024 | 14:45 WIB
Letjen TNI Purnawirawan Soeyono (kiri) dan Ducati 916 jadi salah satu koleksi motor Soeyono (kanan).
Kolase Instagram/volkswagenclubpekalongan dan Instagram/galerisoeyono
Letjen TNI Purnawirawan Soeyono (kiri) dan Ducati 916 jadi salah satu koleksi motor Soeyono (kanan).

Otomotifnet.com - Innalillahi wa Inna Ilaihi Raji'un, dunia otomotif Tanah Air berduka.

Setelah Penasihat Perhimpunan Penggemar Mobil Kuno Indonesia (PPMKI), Letjen (Purn) R.Soeyono Soetikno tutup usia.

Dari informasi yang diterima tim redaksi, Pensiunan Jenderal TNI bintang tiga itu menghembuskan napas terakhir di usia 80 tahun, (31/1/24) dini hari.

Almarhum disemayamkan di rumah duka RSPAD Jl. Abdul Rahman Saleh No.24, RT 09/RW 05, Senen, Jakarta Pusat.

Kemudian akan diberangkatkan ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan pukul 12:00 WIB, (31/1/24).

Semasa hidup, beliau pernah menduduki jabatan penting seperti ajudan Presiden Soeharto, Pangdam IV/Diponegoro (1993-1995), Kasum ABRI (1995-1996) dan Sekjen Dephankam RI (1996-1998).

Menariknya, Letjen TNI (Purn) Soeyono juga dikenal sebagai tokoh otomotif Tanah Air.

Letjend (Purn)R. Soeyono Soetikno (kanan) kerap riding bareng komunitas HDCI
Dok Otomotif
Letjend (Purn)R. Soeyono Soetikno (kanan) kerap riding bareng komunitas HDCI

Beliau sudah sangat dekat dengan dunia otomotif sejak usia muda.

Bahkan Ia hobi mengoleksi mobil dan motor tua.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa