Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Karcis Parkir Sunmori di Sleman Mengandung Kelicikan, Ibarat Mau Menang Sendiri

Irsyaad W - Rabu, 21 Februari 2024 | 12:33 WIB
Karcis parkir motor Sunmori di Sleman, Yogyakarta berisi kelicikan karena pengelola enggan bertanggung jawab
Kompas.com/Yustinus Wijaya Kusuma
Karcis parkir motor Sunmori di Sleman, Yogyakarta berisi kelicikan karena pengelola enggan bertanggung jawab

Otomotifnet.com - Viral karcis parkir acara Sunday Morning (Sunmori) di Sleman, Yogyakarta mengandung kelicikan.

Kang parkirnya mau menang sendiri, ibarat duitnya mau tapi tanggung jawabnya ogah.

Foto karcis parkir ini diunggah akun X (dulu Twitter) @merapi_uncover.

Tampak diposting foto karcis parkir berwarna putih dengan tulisan parkir motor sunmori.

Di karcis parkir tersebut juga tertulis 'motor/barang hilang bukan tanggungjawab petugas parkir'.

Diunggahan tersebut dituliskan:

"Juru Parkir Sunmori agak laen ya, salfok sama pernyataan "Motor/barang hilang bukan tanggungjawab petugas parkir". Ini Perdanya yang salah apa gmana ya? Jadi was-was kalau markirin motor," tulis di postingan tersebut.

Dikonfirmasi, Kadishub Kabupaten Sleman, Arif Pramana mengatakan baru mengetahui informasi yang diunggah di media sosial.

"Setelah saya buka di Twitter itu (media sosial X) saya sudah tugaskan dari UPT parkir untuk menindaklanjuti," ujarnya, (19/2/24) dikutip dari Kompas.com.

Arip mengungkapkan belum mengetahui parkir sunmor tersebut di badan jalan atau tempat yang lain.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa