Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Porsche Sprint Challenge Indonesia Dimulai Lagi, Ada Tamu Agung 718 Cayman GT4 RS Clubsport

Irsyaad W - Sabtu, 20 April 2024 | 14:00 WIB
Porsche 718 Cayman GT4 RS Clubsport
Ady Sanjaya
Porsche 718 Cayman GT4 RS Clubsport

Mesin ini diambil langsung dari mobil balap 911 GT3 Cup yang menghasilkan tenaga 500 dk pada 718 Cayman GT4 RS Clubsport

Diklaim memiliki ledakan tenaga 75 dk lebih besar dari model GT4 Clubsport sebelumnya.

Dengan putaran mesin yang mampu mencapai 9.000 rpm, torsi maksimal sebesar 465 Nm pada 6.000 rpm.

Pengembangan 718 Cayman GT4 RS Clubsport baru memakai transmisi kopling ganda (PDK) 7-percepatan standar yang diadopsi dari mobil produksi seri, Porsche Cayman GT4 RS.

Semua gigi persnelingnya memiliki rasio yang lebih pendek dibandingkan model sebelumnya.

Tergantung pada regulasi trek dan seri tertentu, 718 Cayman GT4 RS Clubsport baru dapat mencapai waktu putaran dua persen lebih cepat dibandingkan model sebelumnya.

Porsche 718 Cayman GT4 RS Clubsport akan turun di ajang Porsche Sprint Challenge Indonesia musim kedua
ady sanjaya

Kendaraan yang dihomologasi ini merupakan kendaraan dari pabrik (ex-factory) yang siap dipakai dan dapat digunakan dalam seri balap SRO di seluruh dunia tanpa modifikasi lebih lanjut.

"Kehadiran mobil balap Porsche 718 Cayman GT4 RS Clubsport semakin menambah keseruan mengawali musim kedua Porsche Sprint Challenge Indonesia yang kini hadir dalam dua kategori, yakni kelas GT3 Cup dan GT4," tutup Bagoes Hermanto.

Sebagai info, musim pertama Porsche Sprint Challenge Indonesia digelar pada Desember 2023 hingga Januari 2024.

Baca Juga: Daftar Juara Seri Kedua Porsche Sprint Challenge Indonesia 2024, Tim Citadel Naik Podium

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa