Otomotifnet.com - Buat pemilik mobil listrik yang berdomisili di Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, ada kabar gembira nih.
Sebab, Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di kawasan tersebut jumlahnya terus bertambah.
Tak hanya dari pihak pemerintah (PLN), namun pihak swasta juga turut berpartisipasi menyediakan fasilitas pengisian daya baterai mobil listrik ini.
Salah satunya adalah PT Exelly Elektrik Indonesia melalui merek Voltron yang belum lama ini meresmikan SPKLU terbarunya di area parkir kawasan Batavia PIK, Kawasan Pantai Maju, Jakarta Utara, Rabu (22/5/2024).
Tak hanya satu, melainkan enam mesin SPKLU berdaya 22kW yang diluncurkan dan sudah bisa digunakan oleh warga PIK dan sekitarnya.
Abdul Rahman Elly, Direktur Utama Voltron menyampaikan pengoperasian SPKLU pertama di kawasan Batavia PIK ini merupakan tonggak penting dalam upaya untuk mendukung peralihan menuju transportasi yang ramah lingkungan dan berkontribusi pada pencapaian target zero carbon.
"Ini yang pertama, nantinya kami bersama Amantara Agung Sedayu Group selaku pengembang tidak hanya akan ada di sini. Namun juga di beberapa titik strategis kawasan Pantai Indah Kapuk," buka Elly.
Lebih lanjut, Yessy Tan, Regional Operation 1 Deputy Division Head Commercial & Hotel Agung Sedayu Group membocorkan lokasi mana saja yang akan dipasang SPKLU Voltron.
"Setelah ini (Batavia PIK), SPKLU Voltron juga akan tersedia di Central Market, By The Sea dan Pantjoran PIK. Ke depannya juga akan ada di PIK 2," ujar Yessy.
Menanggapi hal tersebut, Elly menambahkan, charging station yang akan dipasang di lokasi tersebut akan berbeda kapasitasnya.
"Yang kita pasang nanti di Central Market itu DC 100kW dan AC 22kW. Kalau tempat gaul kita pasti pasang yang seperti ini (AC 22kW) sesuai dengan kondisinya karena orang kan ngecas 2-3 jam penuh ya, perlu nongkrong. Kalau mau cepat, nanti bisa ke Central Market, karena ada mesin yang dayanya besar (DC 100 kW), itu yang pertama bisa fast charging di kawasan PIK," lanjut Elly.
Masyarakat bisa menggunakan fasilitas tersebut untuk mengisi ulang daya baterai kendaraannya dengan tarif Rp 2.466,74/kWh.
Dengan dibukanya SPKLU di Batavia PIK, Voltron saat ini telah mengoperasikan lebih dari 280 unit charging station di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Medan, Samarinda, Makassar, Yogyakarta dan Semarang.
Hingga akhir 2024, Voltron punya target membangun hingga 1.500 SPKLU dengan cakupan pengisian daya dari AC 22kW, DC 30kW, DC 60kW, DC 100kW, hingga DC 200kW.
Baca Juga: Voltron Hadirkan Pengisian Baterai Ultra Fast Charging 100 kW Di Mal Living World Alam Sutera
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR