Otomotifnet.com - Masih banyak yang belum tahu, ini fungsi kotak hitam di CVT motor matik Honda.
Letaknya berada di bawah sokbreker dan di atas rem tromol belakang.
Pada umumnya kotak ini ada di motor matik Honda macam BeAT series, Genio, Scoopy, Vario 160, sampai PCX 160.
Biar enggak penasaran, Kepala mekanik Citra Jaya Motor Pamulang Tangerang, Sukandar beberkan penjelasannya.
Menurut jawaban Sukandar, kotak hitam tersebut berisi sensor kecepatan atau speed sensor.
“Nah kotak tersebut berfungsi untuk melindungi sensor yang membaca kecepatan motor," kata Sukandar (9/5/2024).
"Sensor tersebut juga merupakan komponen wajib untuk syarat berfungsinya fitur Idling Stop System atau ISS," tambahnya dikutip dari GridOto.
Lalu kenapa posisinya ada di belakang?
Ternyata speed sensor ini membaca kecepatan dari gigi transmisi.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR