Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

JP Helmet Luncurkan Tiga Helm Terbaru, Salah Satunya Helm Anak

Harryt MR - Sabtu, 27 Juli 2024 | 20:30 WIB
JP Industries luncurkan tiga helm di GIIAS 2024, salah satunya helm anak yang dijual Rp 300 ribuan
Harryt / Otomotifnet.com
JP Industries luncurkan tiga helm di GIIAS 2024, salah satunya helm anak yang dijual Rp 300 ribuan

Otomotifnet.com - JP Industries produsen JPX helmet meluncurkan sepasang helm terbaru. Yaitu helm JPR ZR 16 untuk dewasa, sepasang dengan helm anak JPR ZR Kids.

“Helm motor harian yang didesain khusus berpasangan untuk ukuran dewasa dan anak-anak,” sebut Salomon Manalu, Brand Manager JPX helmet.

Ia melanjutkan, tingginya permintaan helm untuk anak merupakan peluang yang baik bagi JPR Helmet. 

“Yakni guna memberikan rasa nyaman dan aman bagi orang tua yang suka membonceng anak-anaknya dalam berkendara motor sehari-hari,” kata Salomon. 

Harga helm JPR ZR series dibanderol mulai Rp 300 ribuan.

“Helm anak selalu menjadi pertanyaan dari pelanggan kami. Saat ini helm berkualitas dengan ukuran yang dibuat khusus bagi anak masih sulit didapat,” imbuhnya.

Masih menurutnya, JPR sebagai bagian dari JPX Helmet menjawab kebutuhan tersebut dengan meluncurkan JPR ZR Kids. 

“Helm ini dibuat juga untuk ukuran dewasa sebagai pasangannya yaitu JPR ZR 16. Bentuk batok helm yang serupa menjadi nilai tambah bagi kekompakan orang tua dan anaknya,” sambung Salomon.

Pengunjung GIIAS 2024 yang ditemui di booth JPX helmet, di Hall 11, Nomor C 19 mengatakan senang bisa dapat helm sepasang dengan anaknya.

“Interiornya sudah menggunakan kain dengan teknologi hypoallergenic, sehingga aman bagi kulit Miwa (anaknya),” bilang Hassan Alaydrus, pengunjung GIIAS 2024.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa