Yang menarik juga dipasang gas spontan, “Kalau tidak pakai gas spontan pas turing capai, karena pergelangan tangan terlalu ke bawah,” sebutnya.
Masih berhubungan dengan kenyamanan, jok dilapis ulang pakai bahan latex dan kulitnya diganti pakai produk MBtech.
Terakhir biar performa lebih responsif, dipasang knalpot Spark asal Italia dengan leher custom dan pasang Veloscop.
Selain Yogyakarta, motor bernomor polisi L 5758 FZO alias Maju Mapan Fazzio ini juga ikut di seri Bekasi (31/8), dan berhasil menjadi juara kedua.
Selamat ya!
Baca Juga: Sedang Ngetren, Ini Kelebihan dan Kekurangan Downsize Sok Depan Yamaha Aerox 155
Data modifikasi:
Suspensi depan: KTC Kytaco
Suspensi belakang: Ohlins Mio
Cakram: PSM 220 mm
Kaliper: Nissin Samurai 2P
Master rem: Yamaha NMAX
Handel rem: KTC Racing
Slang rem: TDR
Gas spontan: KTC
Knalpot: Spark
Spion: Scarlet
Handgrip: KTC Racing
Baut: ProBolt
Lampu utama: custom
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR