Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Buruan Daftar, Sudah Lebih 4 Juta Orang Terekam QR Code Subsidi BBM

Harryt MR - Selasa, 3 September 2024 | 17:30 WIB
Hingga 2 September 2024, tercatat 4.122.358 nopol telah terverifikasi dan bertransaksi di SPBU menggunakan QR Code
Pertamina Patra Niaga
Hingga 2 September 2024, tercatat 4.122.358 nopol telah terverifikasi dan bertransaksi di SPBU menggunakan QR Code

Otomotifnet.com - Mekanisme pembatasan BBM subsidi akan memakai QR Code agar penyalurannya bisa tepat sasaran.  

Diawali dengan melakukan pendataan pengguna BBM subsidi, masyarakat mendaftar untuk mendapatkan QR Code.

Hal ini dijelaskan oleh Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari. Buat yang merasa berhak pakai BBM subsidi, buruan daftar. 

Hingga 2 September 2024, tercatat 4.122.358 nopol telah terverifikasi dan bertransaksi di SPBU menggunakan QR Code. Pendaftaran QR Code berlaku untuk kendaraan roda 4. 

"Upaya ini dilakukan Pertamina Patra Niaga dalam rangkaian mewujudkan Subsidi Tepat dan dukungan pada kebijakan Pemerintah untuk pengaturan pengguna BBM Subsidi ke depannya," terang Heppy, lewat pesan tertulis (2/9/2024).

Wilayah pendaftaran QR Code Pertalite dilakukan secara bertahap khusus kendaraan roda 4. 

Saat ini pendaftaran QR Code Pertalite difokuskan di wilayah Jawa, Madura, Bali (JAMALI).

Serta sebagian wilayah non-Jamali yaitu Kepri, NTT, Maluku, Maluku Utara, Gorontalo, Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu dan Kabupaten Timika.

Baca Juga: Tungguin 1 September 2024, Penenggak BBM Subsidi Bakal Diumumkan

"Diharapkan tahap 1 bisa tercapai 100% pada akhir September 2024. Sisanya akan dilakukan tahap kedua rencana paling cepat bulan Oktober-November 2024," sambung Heppy.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa