Modifikasi Yamaha R15, Serasa Naik Helm Valentino Rossi

Dimas Pradopo - Rabu, 20 Agustus 2014 | 14:27 WIB

(Dimas Pradopo - )


Bogor - Modifikasi Yamaha R15 yang satu ini adalah display alias pajangan milik PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Unitnya muncul di Indonesia Technician Grand Prix (ITGP) 2014 yang digelar di Sirkuit Sentul, Bogor. Menjadi menarik karena menu utamanya adalah aribrush khas Valentino Rossi.

Yup, grafis yang dipilih terinspirasi dari helm sang Juara Dunia MotoGP, AGV Corsa Soleluna. Cirinya memiliki warna dasar hitam dan grafis matahari juga bulan sabit bergaya pop art berwarna eye catching kuning stabilo dan beberapa aksen warna pendukung seperti orange dan biru.

Nuansa matahari bisa dilihat pada bagian fairing, sepatbor depan juga tangki bahan bakar. Sedang fairing bagian dalam dan sepatbor kolong dilabur kelir hijau stabilo. Tampak meriah kan!

Sedang untuk aksesoris yang digunakan semua adalah produk resmi Yamaha. "Aksesorisnya bisa didapatkan di jaringan dealer Yamaha, semuanya resmi dari Yamaha," promo Zaldiansyah Perdana, Head of Corporate Communication & Community Development PT YIMM.

Aksesoris yang dimaksud adalah cover single seater yang bisa dipasang dengan sangat mudah, hanya mengandalkan pengait bawaan motor yang digunakan untuk memasang jok belakang. Lalu ada cover foot step boncenger, komponen ini menyamarkan bentuk foot step yang hanya pipa. Desain cover ini kotak sehingga tampak lebih kokoh.

Di area tangki bahan bakar ada tank pad dan pelindung tutup tangki dengan aksen carbon. Dipasang juga frame slider yang memang sudah dirancang khusus untuk Yamaha R15. Terakhir adalah aplikasi knalpot racing Sakura menyempurnakan tampilan dan performannya.

Tertarik untuk bikin yang sama? (motor.otomotifnet.com)