Suzuki Lets, Modifikasi Ala Hayabusa Retro

billy - Rabu, 6 November 2013 | 14:49 WIB

(billy - )


Jakarta - Pencinta tunggangan Suzuki cukup banyak, namun buat memodifikasinya masih terbilang jarang. Pasalnya, peranti aksesorinya belum tersebar banyak di berbagai toko variasi ataupun di speed shop. Contohnya, skutik retro Suzuki Let’s ini. Dengan begitu, gak membuat Abdul Mazid putus cinta alias kesal sama APM yang berlambang S tersebut.

“Gue memang suka banget sama produk Suzuki. Bahkan ada pelanggan bilang kalo gue Suzuki lovers. Tapi, bukan berarti gue dapat sponsor dari sana, gue hanya penyuka besutan. Selain itu, guna memudahkan pemilik skutik Suzuki yang pengin cari part aksesorinya,” papar owner WDMS (Wahyu Damai Motor Speedshop) daerah Pusdiklat Depnaker no.49, Pinang Ranti, Jaktim ini.

Pada tapak, disematkan ban soft compound dari Michelin M29 ukuran 80/80-14 (depan) dan belakang 80/90-14. Ditambah cakram Megatech dan slang rem aftermarket
Alhasil, saking cintanya sama besutan anyar itu, setelah datang di rumahnya langsung dirombak. Mazid, panggilannya, gak ingin skutik 2013 miliknya bergaya seperti sekarang ini alias Thailook. Doi lebih menyukai tampang asli bikinan Jepang, maksudnya berkonsep aliran negeri matahari.

“Buat ubahannya gak terlalu ekstrem dengan pelek ukuran kecil-kecil kayak tren sekarang ini. Tapi, lebih mengangkat tema dari Suzuki itu sendiri. Makanya, pilihannya cukup memberikan aksesori sebagai pemanis dan penambahannya striping Suzuki Hayabusa yang dipesan ke dealer langsung,” jelasnya. Penasaran kayak apa sih?

Let’s looking the picture, bro! (motor.otomotifnet.com) 

Lekukan bodi dan jok terlihat serasi, karena busa jok dipapas plus diselimuti sarung jok Somjin



 Data Modifikasi:
Ban: Michelin M29
Sok belakang: YSS seri G
Cakram depan: Megatech
Gas spontan: Moto-R
Selang rem: Morin
WDMS: 0819-32022175