Pilihan Setang Trail Brand Lokal, Enggak Kalah Mutu

Dimas Pradopo - Kamis, 19 Juni 2014 | 11:51 WIB

(Dimas Pradopo - )


 
 Handling langsung di trek tanah maupun batu, akan menunjukkan performa setang yang dipakai. Seperti produk lainnya, semakin bagus, maka rider akan merasa nyaman baik saat melibas trek tanah maupun batu

Jakarta - Banyak merek setang impor yang dipajang di dirtbike shop. Dengan label yang sudah terkenal plus barang impor, pastinya harga yang dibanderol juga lumayan merogoh kantong.

“Paketan setang import, biasanya dibanderol antara Rp 1 juta sampai 2 juta,” kata Tante Opy dari 234 Motor di Limo, Depok.

Perbedaannya akan langsung terasa saat handling motor trail di trek tanah, batu ataupun campuran dari keduanya. Tentunya bila itu, dibandingkan dengan merek abal-abal yang banyak dipasarkan dengan banderol harga yang cukup murah.
Makin berkembangnya dunia trail adventure, membuat merek-merek lokal bermunculan. Salah satu produk yang mereka jual adalah setang.

Soal harga, pastinya enggak semahal barang import. Namun performa yang ditawarkan cukup menjanjikan. Label setang lokal di antaranya.




SND selain dunia road race, trail adventure juga dilakoni Sandy Agung si pemilik brand tersebut. Oleh karenanya, produk-produk SND ada yang berbau trail adventure dan salah satunya setang. Model yang tawarkan adalah fatbar dan harganya Rp 400 ribuan



Kawahara, setang yang diklaim anti kesemutan merupakan produk anyar yang dilansir oleh brand yang satu ini. Setelah beberapa produk khusus Kawasaki KLX150S lainnya. Banderol yang dipasang Rp 800 ribu dan modelnya fatbar



AHRS produk yang satu ini, bisa dibilang sebagai pemain lama di dunia motor garuk tanah. Model setang Twin Wall yang ditawarkan pihak AHRS. Tertarik dengan produk yang satu ini, nilai tebusnya Rp 650 ribu. (motor.otomotifnet.com)