Jakarta - Motor berfairing semacam Kawasaki New Ninja 250 Fi memiliki kelemahan besar saat terjatuh, meski pelan sekalipun. Kerusakan paling ringan, adalah lecet pada fairingnya. Dan langkah yang bisa diambil untuk mengeliminasi kerusakan fairing adalah dengan memasang frame slider.
Tapi, jika nggak banyak punya waktu untuk ke bengkel, piranti tersebut bisa dipasang sendiri. Caranya gampang kok. Yuk, ikuti saja langkah berikut. Oiya, sebagai contoh kita ambil frame slider merek Puig dari Spanyol yang dilepas Rp 1,9 juta.
2. Setelah bodi terbuka, lepas dua baut dudukan mesin pada sasis dengan kunci 14.
3. Pasang braket frame slider dengan kunci L8, dan kencangkan baut pegangan braket dengan kunci pas 15. "Pastikan posisi tak kebalik, karena batang frame slider nantinya akan dipasang melalui kisi udara di fairing," wantinya.
4. Lalu, setelah braket terpasang rapi, pasang kembali fairing dan bodi belakang yang tadi dilepas.
Mudah kan! (motor.otomotifnet.com)