Rexco, Siapkan 3 Semprotan Ampuh Bantu Proses Ngoprek

Dimas Pradopo - Jumat, 17 Oktober 2014 | 13:26 WIB

(Dimas Pradopo - )




Jakarta - Komponen swing arm berdecit, dek bawah berkarat, kesulitan buka buat/mur saat lagi ngoprek, bodi mobil kena aspal atau kotoran, rantai motor dekil dan bunyi dan sebagainya, kayaknya enggak perlu pusing lagi. Soalnya kini ada solusi baru buat otomotifmania. Yup, tawaran dari Rexco.

Produk chemical dari Nevada, Amerika ini bisa menjadi jalan keluar semua masalah di atas. “Kami mempunyai 3 varian; Rexco 50, Rexco 25 dan Rexco 18,” jelas Alfons Sunarjadi, marketing PT Altama, pemegang merek Rexco.

Pertama Rexco 50 Multi Purpose Lubricant yang berfungsi sebagai lubricant, protection dan cleaning. Misal membersihkan benda-benda metal seperti mesin dari oli, gemuk, debu dan bersihin rantai motor dan aspal di bodi. “Fungsi pelumas seperti melumasi metal yang bergesekan, contoh bunyi derit pintu. Kalau proteksi seperti untuk perlindungan dari karat,” imbuh Alfons.

Lalu Rexco 25 Chain Lube diramu untuk melumasi rantai motor sekalian melindungi dari karat. Menurut pria ramah itu, pelumas rantai ini memiliki viskositas yang tidak terlalu encer dan tidak terlalu kental selain punya pelumasan dan tahan air yang baik.

“Kalau keenceran cepat terbuang, kalau terlalu kental malah mudah nempel debu,” bebernya seraya bilang produknya ini sudah digunakan di rantai-rantai di mesin industri.

Nah, khusus Rexco 18 Contact Cleaner lebih difungsikan sebagai cleaning peralatan elektronik. Tapi tenang, buat otomania, ‘semprotan’ ini bisa dipakai untuk membersihkan sistem kelistrikan mobil atau motor seperti soket-soket lampu atau kumparan dinamo. “Rexco 18 punya daya bersih dan penguapan yang cepat,” terangnya.

Disediakan beberapa ukuran botol. Rexco 50 isi 120 ml, 220 ml dan 350 ml. Kalau Rexco 25 tersedia 120 ml dan 350 ml dan Rexco 18 ada 220 ml dan 500 ml. “Sudah bisa dibeli di bengkel-bengkel, toko aksesori atau spare part dan supermarket,” sahut Alfons.

Tertarik? (motor.otomotifnet.com)