Cleveland CycleWerks Kustomfest 2014 Bike Build Off Hadiahnya ke Jepang

Dimas Pradopo - Minggu, 10 Agustus 2014 | 13:12 WIB

(Dimas Pradopo - )


Jakarta - Gelaran tahunan Kustomfest yang akan di selenggarakan Oktober 2014 mendatang cukup mendapat antusiasme dari berbagai pihak. Salah satunya PT Javas CycleWerks Indonesia (JCI) selaku agen resmi Cleveland CycleWerks di Indonesia.

PT JCI yang sebelumnya telah menyelenggarakan kompetisi “Cleveland CycleWerks Kustomfest 2014 Bike Build Off” dan mengumumkan para finalisnya yang akan beradu kreatifitas di ajang Kustomfest 2014 di Yogyakarta bulan Oktober mendatang.

Sepuluh finalis tersebut adalah Graha Motor Works, Gearhead Monkey Garage, Baru Motor Sport (BMS), Studio Motor, Biker Station, Daritz Design, Micho Custom, 99 Custom Choppers dan Lemb Inc serta Wins Paddock.

Hasil karya para finalis tersebut nantinya akan dinilai langsung oleh builder asal negeri paman sam Roland Sands yang juga merupakan brand ambassador Cleveland, CEO Cleveland CycleWerks Scott Colosimo dan Lulut selaku Direktur Kustomfest sekaligus builder Retro Classic Cycles.

Dari 10 finalis itu nanti akan dipilih tiga juara yang akan masing-masing akan mendapatkan trofi beserta uang tunai Rp 3 juta untuk juara I, Rp 2 juta untuk juara II dan Rp 1,5 juta untuk juara III.

Juara I juga nantinya akan diterbangkan ke Jepang, untuk menyaksikan festival custom akbar "23rd Annual Mooneyes - Yokohama Hot Rod Custom Show 2014" pada Desember mendatang.

Sementara itu tujuh kontestan finalis akan mendapatkan hadiah dan penghargaan khusus dari Cleveland CycleWerks Indonesia dan Kustomfest. (motor.otomotifnet.com)