London - McLaren masih kurang puas pada pekan ini, meski sudah menghadirkan model super car terbarunya yang minggu lalu baru saja rilis, McLaren 570S yang hadir meramaikan New York internatioanal Auto Show (NYIAS) 2015.
Kali ini, pabrikan mobil sport asal Inggris ini baru saja merilis model terbarunya McLaren 540C. Baru resmi dihadirkan pada akhir April di Shanghai dikategorikan sebagai model entry-level agar memanaskan persaingan super car dengan harga murah.
Dilansir autoevolution (10/4), McLaren 540C meskipun kini hadir sebagai kategori entry-level tetap dibandrol $ 188.530 atau setara Rp 2.44 miliar terbilang sebagai super car murah urutan kedua setelah McLaren 570S yang harganya $ 184.900 atau Rp 2.40 miliar
Namun, Kehadiranya sebagai salah satu opsi agar pecinta super car diluar sana yang awalnya hanya berangan-angan memiliki McLaren didalam garasinya. Sekarang dengan harga yang terbilang murah bisa langsung dapat memilikinya meskipun lebih murah 570S.
Penampilan McLaren 540C tetap menawarkan kesan sport series dengan desain yang menyerupai saudara kandungnya 650S, 620C, dan 570S terlihat sporty dari tampilan bumper depan yang pendek dan lancip.
Angka 540 sendiri, menyiratkan tenaga yang diproduksinya yang sebesar 540 dk. Meski bertenaga besar, namun para insinyur McLaren mengatakan kalau mobil ini cocok digunakan harian, karena penyaluran tenaganya yang lembut. Tapi kalau mau diajak galak, ya tentu sangat bisa.
Begitu juga dengan akses ke kabin mobil sekarang bisa lebih cepat karena pintu terbuka lebih lebar. (otomotifnet.com)