Wuih, Volvo Lawas Ini Diklaim Sebagai Mobil Tercepat di Inggris

Selasa, 14 Oktober 2014 | 15:03 WIB


London - Mobil tercepat berjenis supercar sudah biasa. Bagaimana kalau mobil tercepat ada pada sosok mobil lawas Volvo kelahiran 1967 ini? Ya, mobil ini diklaim sang pemilik sebagai mobil terkencang di Inggris. Percaya?

Adalah Guy Martin, presenter TV dan juga pembalap yang mengklaim Volvo Amazon 1967 miliknya sebagai mobil tercepat di Inggris, sebagaimana dilansir Worldcarfans hari ini (14/10).

Martin membeli Volvo Amazon abu-abu ini dari Swedia. Volvo lawas yang punya desain station wagon eksotik ini langsung diganti mesinnya dengan mesin berkapasitas 2.8 liter Turbocharged. Sayang Martin tidak menyebutkan berapa tenaga yang dihasilkan.

Namun, klaim dirinya Volvo Amazon ini bisa berakselarasi dari diam sampai 100 km perjam hanya dalam waktu kurang dari 3 detik. Dan bisa dikebut sampai dengan kecepatan 322 km perjam. Sadis!

"Meskipun terlihat seperti Volvo standar, tapi ini adalah mobil tercepat di Inggris, lebih cepat daripada Ferrari, Porsche atau bahkan Bugatti. Ini sempurna!," komentar Martin.

Martin juga melengkapi Volvo Amazon lawasnya dengan jok bucket khas balap dan dasbor juga dimodifikasi, mengadopsi dasbor Volvo P1800. Martin juga mengatakan nggak hanya mesin, tapi hampir semua bagian sudah terkena sentuhan modifikasinya. (mobil.otomotifnet.com)