Selain Karet, Ini Komponen Wiper Yang Harus Dikenali

billy - Sabtu, 25 Januari 2014 | 10:33 WIB

(billy - )


Jakarta - Musim hujan begini tak ada yang bilang wiper itu urusan sepele. Namun selain pentingnya karet wiper, ada komponen lain yang mendukung performanya saat menghapus air dari langit.

“Harus dikenali karena keunikan fungsi dari tiap komponen ini,” tambah Arief Hidayat, managing director PT Wuerth Indah, distributor wiper merek Wuerth. Apa saja komponen tersebut ya?

SPOILER
Tanda panah pada rangka wiper berfungsi menunjukkan arah penggunaan. "Saat dipasang harus selalu menunjuk ke kanan mobil," tambah Arief yang berkantor di Kedoya, Jakbar. Pria ramah ini juga bilang arah penggunaan ini sangat berkaitan dengan pemasangan spoiler wiper.

Komponen ini fungsinya agar turbulensi air  dan angin langsung dibuang ke  atas. Bila terbalik pemasangannya pastinya spoiler akan membahayakan karena akan mengangkat wiper menjauhi kaca depan.

STOPPER
Alasan ekonomis membuat tawaran karet refill menarik. Kerap karena kepanjangan, ujung stoper dipotong. Padahal besi itu juga berfungsi sebagai stopper, agar rangka tidak menggores kaca.

Karet wiper akan lepas dari dudukannya dan berpotensi menggores kaca. Bila terpaksa membeli refill, usahakan jangan memotong agar masih bisa berfungsi sempurna.

FRAME

Frame alias rangka wiper dibuat berlubang-lubang. Gunanya meloloskan banyak udara saat mobil melaju. Rangka juga diperkuat frame lever yang mengikat bilah karet.

Frame lever ini untuk menyamakan tekanan ke kaca. Tekanan pada kaca depan mobil harus sesuai standar, yaitu 750 gram, bila lebih atau kurang maka akan timbul gesekan mengambang. (mobil.otomotifnet.com)