Pada seri 2.000 cc yang paling terlihat jelas bedanya yaitu speedometer yang sudah menggunakan model digital. Bahan fabric joknya pun lebih bagus, dan tape asli menggunakan lansiran Technics yang terdiri dari tiga susun karena ada power dan amplifiernya. Selain itu ada juga yang bertransmisi otomatis. Dari eksterior, pelek berdiameter 14 inci dan ada lips spoiler di bawah bumper depan.
Kalau pada seri 1.600 cc, interiornya hampir mirip. Hanya saja speedometer masih pakai analog, bahan jok yang lebih sederhana, tape biasa, dan hanya keluar transmisi manual.
Selain itu pada versi 1.600 cc, pelek standarnya pun berdiameter 13 inci. Namun akhir-akhir ini seri inilah yang justru banyak dicari, karena mesinnya sama persis dengan Corolla Twincam yang karburator. Alhasil, pemeliharaannya dan spare part mudah didapat serta konsumsi bensin yang lebih irit daripada yang 2.000 cc. (mobil.otomotifnet.com)