Ragam Kredit Mobil Bekas: Fix Dan Cap Untuk Pasar Mobkas

billy - Senin, 16 Mei 2011 | 08:02 WIB

(billy - )


JAKARTA - Pasar mobil bekas saat ini memang berbeda-beda, ada yang ramai ada juga yang lesu. Namun, saat ini perusahaan-perusahaan leasing berlomba-lomba untuk memberikan berbagai macam keringanan untuk menarik calon pembeli.

Menanggapi hal ini, BCA Finance berencana meluncurkan program Fix & Cap. “Fix rate untuk 3 tahun dan 2 tahun Cap dengan maksimum bunga 6%, tapi kalau bunga di pasaran turun maka akan disesuaikan,” ujar K. A. Wibowo, Deputy Director BCA Finance. Keuntungan lainnya yaitu bisa ambil kredit mobkas sampai 5 tahun.

Rencananya kemungkinan semester dua tahun ini, program Fix & Cap untuk pasar mobkas akan diluncurkan.

Lanjut pria ramah ini, Kecenderungan pasar akan tetap ambil kredit, mengingat daya beli me­ningkat tapi konsumsi di luar kebutuhan beli mobil juga tinggi. Artinya, dengan metoda itu, konsumen bisa ambil kredit mobkas hingga lima tahun dimana pinjaman di tahun ke-4 dan ke-5 adalah sama atau tidak bergerak naik (mobil.otomotifnet.com)