Pasar Aksesori Boleh Sepi, Tapi Dua Jenis Bengkel ini Selalu Ramai

Kamis, 28 Mei 2015 | 11:04 WIB


Jakarta - Seperti yang telah diulas sebelumnya bahwa pasar aksesori mobil sedang lesu pembeli. Hal ini lantaran gejolak kenaikan harga bahan bakar bersubsidi dan fluktuasi penurunan rupiah terhadap US dollar.

Namun, untuk dua jenis bengkel ini tidaklah sama. "Bengkel kaki-kaki seperti sokbreker dan per selalu ramai karena sudah menjadi kebutuhan masyarakat terhadap kenyamanan berkendara," jelas spesialis per dan sokabsorber Ceper Baru di kawasan H. Muhi, Jakarta Selatan.

Nah, bengkel lainnya yang selalu padat dikunjungi konsumen adalah bengkel tune-up. "Apalagi menjelang Ramadhan dan banyak masyarakat yang pulang mudik," jelas Pakde Bei Budiono yang punya Roemah Hobbie deBeste, bengkel servis mesin dan kaki-kaki di area BSD City, Tangerang Selatan.

Menurutnya, untuk urusan mesin dan kaki-kaki, masyarakat beranggapan dua kebutuhan itu tidak bisa ditunda. "Kalau pasar aksesori sepi menjadi maklum lantaran bukan menjadi prioritas kebutuhan," bilangnya lagi. (mobil.otomotifnet.com)