First Gathering Karimun Klub Balikpapan

Rabu, 25 Februari 2015 | 07:07 WIB


Balikpapan - Cikal bakal Karimun Club Balikpapan dimulai pada hasil diskusi di Grup Facebook: Karimun Club Indonesia di tanggal 10 Februari 2015. Pada tanggal 14 Februari 2015 diadakan Kopdar perdana.

Diikuti oleh Anto Putra, Andi Kasman dan Papa Ary yang berperan sebagai inisiator sekaligus penggerak cikal bakal Karimun Club Balikpapan. Pada tanggal yang sama dibuat Grup Facebook: Karimun Club Balikpapan yang menjadi wadah komunikasi di media sosial bagi semua pemilik dan pengguna Suzuki Karimun semua tipe yang ada di Kota Balikpapan dan sekitarnya.

Hingga saat ini terdaftar calon anggota sebanyak 25 anggota di Grup Facebook: Karimun Club Balikpapan. Hasil Kopdar perdana disepakati untuk mengadakan “1st Gathering” dengan tema Kumpul Keluarga Karimun pada tanggal 22 Februari 2015 jam 15.00 Wita, berlokasi di Kafe Anak Singkong, JL. Sudirman Komplek Ruko Bandar (Klandasan), Balikpapan.

Pada event pertama kemarin telah terkumpul sebanyak 11 mobil yang didominasi tipe Wagon R terbaru. Sebanyak 13 peserta yang hadir sebagian langsung mendaftar menjadi anggota, terlihat sangat menikmati suasana kekeluargaan dan cepat akrab.

Kegiatan diisi dengan sesi perkenalan, diskusi seputar Karimun, pembukaan pendaftaran calon anggota baru lalu diakhiri dengan sesi pemotretan bertema “Sunset Photo Session”. Kebetulan lokasi acara berada persis di pinggir pantai, sehingga mobil Karimun para peserta memang sengaja parkir berjejer dengan latar belakang laut.
  
Diharapkan pada pertemuan pertama ini dapat menjadi ajang perkenalan dan silaturahmi diantara pemilik dan pengguna Karimun yang selanjutnya akan diresmikan menjadi Karimun Club Balikpapan.

Cikal Bakal Karimun Club Balikpapan ini menjadi Karimun Club yang Pertama dideklarasikan di Pulau Kalimantan, khususnya di Kalimantan Timur. Selanjutnya struktur kepengurusan dan program kerja akan disusun bersama, sementara AD/ART akan mengacu Pengurus Pusat. Perekrutan anggota-anggota baru pun akan lebih gencar dilakukan. (mobil.otomotifnet.com)