Yogyakarta - Info menarik buat yang mau berwisata outdoor dengan mengendarai mobil off-road Land Rover, mungkin bisa melirik suguhan KLG Adventure yang dikelola oleh Dardiri. Menurut pria yang mengelola 12 unit jip Land Rover untuk blusukan di wisata sekitar Kaliurang, trek yang ada diklaim berbeda dengan wisata sejenis yang ada di sana.
"sensasinya berbeda. Untuk rutenya, menyusuri Kali Kuning, Sungai Gendol dan sisa-sisa erupsi Merapi. Jalurnya beda dengan jalur biasa yang sering dilalui jip wisata lainnya," yakin pria pengusaha kontraktor itu.
Durasi perjalanan berkisar 2 sampai dengan 2,5 jam. Yang menarik, unit jipnya itu lho, pakai Land Rover lansiran tua. Bahkan ada pula Land Rover seri 1. Kabarnya sih, supaya mumpuni menyusuri medan wisata dengan membawa tamu, Landie tua itu sudah banyak yang engine swap dengan mesin Jepang.
Oh ya biaya jasa sewa dengan menggunakan unit jip KLG Adventure mulai Rp 400 ribu sudah termasuk asuransi. "Lokasi start bisa dimulai dari Melcosh cafe. Pas sebelum tempat restribusi di tempat wisata kaliurang," lanjut Dardiri lagi. Mau mencoba? Monggo kontak Dardiri di nomor hape 081915561964. (mobil.otomotifnet.com)