Eropa - Terhitung setahun sudah kecelakaan yang menimpa Michael Schumacher saat bermain ski, namun kondisi pebalap asal Jerman ini masih belum sepenuhnya pulih. Dan pemegang titel juara dunia F1 tujuh kali ini masih memerlukan perjuangan panjang demi kesembuhannya.
Sang manager, Sabine Kehm mengatakan jika kondisi Schumacher hingga saat ini terus menunjukkan perkembangan yang cukup baik namun perlahan terkait keparahan cedera yang sempat mengkibatkannya mengalami koma.
Schumi mengalami kecelakaan saat bermain ski di Pegunungan Alpen pada 29 Desember 2013 silam. Di hari naas tersebut, kepala Schumi terbentur bebatuan yang mengakibatkan dirinya mengalami koma yang cukup lama.
"Kami butuh waktu yang lama. Ini akan menjadi perjuangan yang keras dan lama. Dia membuat kemajuan yang sesuai dengan tingkat keparahan kondisinya." ungkap Kehm kepada Reuters.
Schumacher terlepas dari masa komanya pada bulan Juni lalu, di mana kemudian diijinkan untuk meninggalkan rumah sakit Grenoble, Perancis pada bulan September untuk melanjutkan rehabilitasi di rumahnya di tepi Danau Jenewa, Swiss. (otosport.otomotifnet.com)