Guintoli Dislokasi Tulang Selangka, Bersikeras Turun di WSBK Rusia

Bagja - Kamis, 18 Juli 2013 | 07:41 WIB

(Bagja - )

Kehilangan posisi pimpinan klasemen pembalap sementara di ajang balap World Superbike Championship (WSBK) musim 2013, Sylvain Guintoli pun berupaya keras agar dari sisi fisik tetap bugar saat sedang libur. Tapi malang tak bisa dielakkan, ia malah terjatuh saat latihan bersepeda dan mengalami cedera bahu (dislokasi tulang selangka).

Tentunya ini cukup merugikan, lantaran ambisinya untuk kembali merebut pimpinan klasemen pembalap dari Tom Sykes, bakal terganggu kondisi cedera. Meski demikian ia tetap bersikeras untuk ikut balapan di WSBK Rusia pekan ini (21/7).

“Hari Minggu pekan lalu saya mengalami insiden terjatuh saat melakukan latihan bersepeda. Sialnya, tulang selangka malah dislokasi. Setelah menimbang-nimbang, kami memutuskan untuk tetap turun di WSBK Rusia pekan ini,” tegas Guintoli.

“Tidak akan mudah memang, apalagi kondisi trek di Moscow Raceway butuh stamina prima dan fisik yang 100 persen. Tapi saya harus tetap memikirkan kondisi perebutan poin untuk klasemen pembalap. Meski mungkin rasanya bakal menyakitkan saat balapan nanti,” pungkasnya.

Selisih Guintoli dengan Sykes di klasemen pembalap sendiri, tidak jauh yaitu selisih 6 poin. Jika ia memilih absen di WSBK Rusia, maka ia akan sulit mengejar ketertinggalan poinnya. Terlebih lagi jika Sykes meraih kemenangan ganda lagi. Yah, kita lihat saja nanti buktinya. (otosport.co.id)