GP2 Austria. Rio Haryanto Juara!

Minggu, 21 Juni 2015 | 17:30 WIB




Spielberg – Rio Haryanto kembali membangkitkan kebanggaanIndonesia setelah menjuarai sprint race atau race 2 kejuaraan balap mobil GP2di Red Bull Ring, Austria (21/6). Pembalap tim Campos Racing yang disupportPertamina tersebut menjuarai lomba di trek sepanjang 4,326 kilometer.

Rio yang finish ketujuh di feature race atau race 1 startdari grid dua sesuai regulasi di mana delapan pembalap terdepan di race 1 dibalikposisi startnya. Alhasil ini memberi peluang untuk Rio meski tekanan StoffelVandoorne dari ART Grand Prix membayangi.

Juara di Austria merupakan kemenangan kedua Rio setelahjuara di sprint race di Sakhir, Bahrain April lalu. Sekaligus podium ketiganyadi musim ini. Meski demikian, Alexander Rossi merupakan pihak yang harusdiwaspadai karena pembalap Amerika Serikat ini mengambil alih posisi runner-updi klasemen sementara GP2.

Hasil Lomba:

1.            RioHaryanto      Campos Racing     35m 57.944s

2.            StoffelVandoorne          ART Grand Prix  0.450s

3.            NobuharuMatsushita    ART Grand Prix  0.905s

4.            SergeySirotkin  Rapax    1.368s

5.            MitchellEvans   RUSSIAN TIME  3.395s

6.            PierreGasly        DAMS   6.362s

7.            JordanKing         Racing Engineering          6.722s

8.            ArtemMarkelov               Russian Time      7.921s

9.            AlexanderRossi                Racing Engineering          7.929s

10.          RobertVisoiu     Rapax    19.389s