Tim Power F, Target Menang di Seri 4 Kejurnas Speed OffRoad 2013

Bagja - Kamis, 25 Juli 2013 | 19:38 WIB

(Bagja - )


Kiprah tim Power F di ajang balap Kejuaraan Nasional Speed Off-Road 2013 hingga seri ketiga, cukup memuaskan. Meski demikian pihaknya menegaskan masih mengalami masalah yang tidak mereka prediksi sebelumnya. Di sela-sela Buka Puasa Bersama Media (24/7) pentolan tim ini pun hadir dan mengkonfirmasi kondisi terakhir mereka.

Tim Power F Speed Offroad menyatakan bahwa masalah yang ada justru dari komponen yang mereka anggap tidak akan mengalami masalah besar yaitu bagian kaki-kaki. Meski mesin sempurna, tapi jika kaki tidak mantap maka mereka juga takkan bisa meraih hasil yang kompetitif.

Terbukti dari seri ketiga, tim yang di manajeri oleh Boy Martadinata ini, mengalami beberapa kendala yang terfokus pada suspensi kendaraan.


"Selama ini kami terlalu fokus terhadap pengembangan mesin, mengingat kompetitor memiliki mesin yang cukup baik. Tapi kami kurang memperhatikan kaki-kaki sehingga membuat 2 mobil mengalami masalah teknis. Makanya hal ini yang akan kami perbaiki dan tetap pasang target menang di seri-seri berikutnya," papar Boy.

Meski demikian, tim yang disponsori oleh minuman energy Power F itu, optimis dapat mempertahankan puncak klasemen. Mereka bahwa menyatakan kesiapannya dalam menghadapi Sprint OffRoad seri ke-4 yang akan di gelar akhir Agustus 2013 mendatang.

Team OffRoad yang baru berdiri ini diisi oleh orang-orang lama yang telah bergelut di dunia offroad tanah air. Mengandalkan mobil offroad yang berbasis Jeep Cherokee, tim ini sementara berada di puncak pimpinan klasemen. (otosport.co.id)