Yuasa YT7C MF, Aki Maintenance Free Serba Praktis

billy - Kamis, 4 Agustus 2011 | 20:33 WIB

(billy - )


Saat ini teknologi sepeda motor semakin canggih. Mulai dari perangkat kelistrikan penunjang performa hingga perkembangan teknologi injeksi yang semakin maju. Penggunaan lampu siang-malam serta fungsi electric starter juga sangat berguna bagi pengendara.

Dibalik makin canggihnya teknologi sepeda motor, maka makin besar pula kebutuhan pada aki berkualitas yang minim perawatan. Siapa sih yang mau direpotkan? Yang dikehendaki pasti bisa menikmati semua fitur dan teknologi terkini tanpa repot kan!

Nah, berangkat dari keinginan serba praktis inilah, aki terbaru dari PT. Yuasa Battery Indonesia, Yuasa YT7C MF akhirnya diluncurkan. Tipe-nya maintenance free atau tanpa perawatan.

Yuasa YT7C MF minim perawatan karena sudah mengusung teknologi Sealed VRLA (Valve Regulated Lead Acid). Sehingga pemakainya tidak perlu repot menambah atau mengisi air aki secara berkala. Selain itu dipastikan bebas dari tumpahan air aki.

Kelebihan lain adalah, aki yang lebih dikenal sebagai aki kering ini lebih unggul untuk start engine karena memiliki kapasitas 6 Ah ; 12 V. Yang pasti enggak perlu repot ngengkol karena aki tekor.

Yuasa YT7C MF juga memiliki dimensi yang sama seperti aki konvensional. Misalnya sama dengan aki Yuasa YB5LB-BA. Ukurannya memiliki panjang 128 mm, lebar 60 mm dan tinggi 130 mm.

Artinya, bisa saling tukar nih! Yuasa YT7C MF juga bisa jadi alternatif pilihan konsumen yang ingin mengganti aki konvensional di motornya dengan tipe maintenance free yang minim perawatan.

Semua motor seperti Honda (Supra Series, Mega Pro, New Supra Fit), Suzuki (Shogun, Satria, Smash), Yamaha (Jupiter MX-135, Vega, Jupiter, RX-Z, RX-X, Mio, Vega ZR), Kawasaki (Kaze, Blitz, Zone 125), Kymco (Spike, Cevira), semua motor bebek China dan semua kenaraan yang menggunakan aki tipe YB5LB-BA, bisa pakai Yuasa YT7C MF ini. (motorplus-online.com)