Tambahan satu baris ini memang meningkatkan tingkat fleksibilitas kabin X-Trail layaknya sebuah MPV. Namun dari pengamatan OTOMOTIFNET saat peluncurannya di Senayan City, Jakpus, kursi baris ketiga ini tidak terlalu lega.
Sayangnya, legroom alias ruang kaki baris ketiga ini tak selapang bangku tengah. Sehingga kursi paling belakang itu lebih cocok buat anak-anak saja. Orang dewasa ditanggung kesulitan mengatur duduk dengan nyaman di situ, terutama buat yang tinggi atau posturnya di atas rata-rata.
Sementara itu, jok baris kedua tergolong lega. Malah masih punya head room 120 mm dan leg room 200 mm di baris kedua jika diukur dengan orang berpostur tinggi 170 cm. (mobil.otomotifnet.com)