Generasi Terbaru BMW M Series Hanya Akan Tersedia Mesin 4 Silinder

Selasa, 13 Mei 2014 | 15:03 WIB


Munich - BMW menjadikan M Series sebagai jagoannya disegmen mobil-mobil berperforma, utamanya BMW M3 yang mengusung mesin 6 silinder segaris dan konfigurasi V8. Tapi, komposisi mesin ini mungkin akan berubah dimasa mendatang.

Pabrikan Jerman ini sedang mempertimbangkan mesin 4 silinder untuk sedan-sedan berperforma tinggi mereka nantinya. "Kita bisa melihat masa depan M3 didukung oleh mesin empat silinder," ungkap BMW M chief of product management, Carsten Pries, seperti dilansir Topspeed, hari ini (13/5).

Masih banyak waktu bagi BMW untuk megembangkan mesin 4 silindernya agar lebih berperforma. Dengan begitu, salah satu tujuan mutasi ke mesin 4 silinder ini agar mengurangi berat mobil dan menawarkan performa yang setara dengan mesin 6 silinder tapi tetap irit seperti mobil 4 silinder.

"Performa memang harus dapat ditingkatkan, tetapi jika kita ingin mengatasi masalah seperti emisi dan konsumsi di masa depan, kita harus melihat lebih pada bobot mobil, " tambah Pries sebagai penutup. (mobil.otomotifnet.com)