Pertumbuhan City Car Terhambat Gara-Gara Mobil Murah LCGC

billy - Jumat, 25 April 2014 | 17:08 WIB

(billy - )


Jakarta - Kehadiran mobil murah (LCGC) di Tanah Air merubah peta pemasaran mobil kecil atau city car. LCGC yang secara dimensi dan spesifikasi tak jauh berbeda membuat penjualan city car kurang berkembang.

"Dengan kehadiran LCGC, city car tidak akan tumbuh besar. Pengaruh dari LCGC cukup tinggi," Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service PT Honda Prospect Motor (HPM).

"Di Honda saja, penjualan LCGC terus naik. Kini komposisinya 50 persen untuk Brio Satya (LCGC), sisanya baru Brio," sambungnya.

Perbedaan secara desainnya hampir tidak tampak karena desainnya mirip. Baru pada kelengkapan fitur yang menjadikan Brio dan Brio Satya terdapat perbedaan. Selain itu kapasitas mesin juga tidak terlalu jauh berbeda.

Brio Satya LCGC menggunakan mesin baru 1.200 cc i-VTEC yang merupakan mesin turunan Brio 1.300 4 silinder. Masih mirip kan?

Wajar jika akhirnya banyak konsumen city car beralih ke LCGC yang secara harga jual lebih terjangkau. (mobil.otomotifnet.com)