Gran Max Lebih Laku Dibanding Xenia

Senin, 7 April 2014 | 14:03 WIB

Jakarta - Sepanjang tiga bulan pertama 2014 ini, Daihatsu Gran Max ternyata lebih laku dari Daihatsu Xenia. Padahal, nama yang terakhir ini boleh dibilang salah satu jagoan Daihatsu, dan kerap berada sebagai mobil terlaris nasional.
 
Namun, hasil penjualan, berdasarkan data yang diterima otomotifnet.com dari Astra Daihatsu Motor, berkata lain. Sepanjang tiga bulang pertama 2014, Daihatsu Gran Max berhasil terjual sebanyak 16.726 unit, terdiri dari Gran Max Pikap dan minibus. Sementara Daihatsu Xenia, terjual 13.413 unit.
 
Bahkan pada penjualan bulanan pun, Daihatsu Xenia yang biasanya setia menempati posisi kedua setelah Toyota Avanza, beberapa waktu terakhir ini kerap tergusur, baik oleh Suzuki Ertiga dan terakhir oleh Honda Mobilio.
 
Daihatsu sendiri mencatatkan wholesales (penjualan dari pabrik ke dealer) selama tiga bulan pertama mencapai 51.448 unit meningkat 21,9 persen, sedang retailsales (penjualan dari dealer ke konsumen) juga naik 14,2 persen atau 47.323 unit. (mobil.otomotifnet.com)