Ini Mobil Seharga Rp 75 Jutaan yang Punya Fitur Wi-Fi

Selasa, 18 Februari 2014 | 16:08 WIB


New Delhi - Ford kembali membuat gebrakan saat emnghadirkan mobil terbarunya. Adalah Ford Figo, yang bisa dibilang sebagai mobil murahnya Ford, namun punya usungan fitur yang melewati kelasnya.

Ford Figo generasi terbaru akan disematkan fitur Wi-Fi dan bluetooth, sehingga benar-benar menjamin koneksi yang seru di dalam mobil, sebagaimana model-model Ford lainnya disegmen yang lebih tinggi.

"Ford percaya demokratisasi teknologi dan mengarahkan para konsumen fokus ke inovasi di seluruh produk kami. Ford Figo menjadi satu-satunya mobil di kelasnya yang dibekali konetivitas Bluetooth dan internet di dalam perjalanan,” ujar Vinay Piparsania, executive director, Marketing, Sales and Service, Ford India, seperti dilansir timesofindia, hari ini (18/2) 

Ford juga membenahi jeroan kabin dari Figo, dengan menambahkan beberapa lampu LED dan menggunakan pelapis jok yang lebih berkelas. Fitur keselamatan seperti airbags serta fitur speed sensing volume control juga menjadi piranti wajib di mobil ini.

Menariknya, dengan segudang fitur-fitur menarik tersebut, Ford hanya membanderol mobil ini di India seharga 399.999 Rupe atau seharga Rp 75 jutaan saja. Ayo, siapa yang tertarik kalau dipasarkan di Indonesia? (mobil.otomotifnet.com)