Mitsubishi Sumbang Dua Unit Ambulan kepada RSUP Persahabatan

Jumat, 11 Oktober 2013 | 09:29 WIB



Jakarta - PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) menyerahkan bantuan berupa dua unit ambulans kepada Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Persahabatan sebagai bentuk kegiatan corporate social responsibility (CSR) yang peduli terhadap kesehatan masyarakat. Secara simbolis ambulans diserahkan oleh Noboru Tsuji selaku President Director PT. KTB kepada Dr. Mohammad Syahril selaku Direktur Utama RSUP Persahabatan. 

Dalam sambutannya, Mr. Noboru Tsuji mengatakan bahwa KTB sebagai Corporate Citizen menyadari betul akan pentingnya untuk terus peduli serta berbagi terhadap sesama. Dengan adanya bantuan ambulans ini (yang merupakan kerja sama antara KTB dan Mitsubishi Motors Corporation), diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.


Mitsubishi Colt L300 dipilih sebagai mobil ambulans karena kendaraan ini memiliki dimensi yang luas dengan panjang 4.315 mm, lebar 1.880 dan tinggi 1.970 mm. Sehingga memuat lebih banyak penumpang atau perlengkapan namun tetap nyaman. Mengenai Performa, kendaraan ini dibekali mesin cyclone 2.500cc Diesel yang telah teruji tangguh, bertenaga dan irit bahan bakar dan setir sudah dilengkapi power steering sehingga ringan. 

Kepedulian KTB terhadap kesehatan dilakukan melalui beragam kegiatan, di antaranya bekerja sama dengan Ronald McDonald House of Charities (RMHC), suatu lembaga independen yang menaruh perhatian terhadap permasalahan kesehatan anak – anak di Indonesia sejak 2011. 
Dalam kegiatan ini KTB telah mendonasikan 2 (dua) bus khusus yang dijadikan mobil klinik kesehatan (Care Mobile) yang fokus membantu pelaksanaan kegiatan imunisasi dasar bagi bayi dan balita disertai edukasi kesehatan. 

Selama dua tahun operasional, Ronald McDonald Care Mobile ke-1 telah membantu dalam program imunisasi sekitar 25.000 bayi dan balita, serta lebih dari 4.000 anak diperiksa kesehatannya. (Mobil.Otomotifnet.com)