Crutchlow Hanya Ingin ke Menunggangi Motor Pabrikan di 2014!

Bagja - Kamis, 27 Juni 2013 | 07:57 WIB

(Bagja - )

Potensi masa depan Cal Crutchlow di MotoGP memang cukup menjanjikan, karena prestasinya yang selama ini menjadi sorotan besar. Tapi sayang, tahun ini akan menjadi tahun terakhir kebersamaannya dengan tim yang sudah dibelanya sejak tahun 2011 itu. Tidak ingin mengambil langkah mundur, Crutchlow pun membidik untuk bergabung dengan tim pabrikan di tahun 2014.

Meski tidak akan mudah karena tim pabrikan yang kompetitif (Yamaha dan Honda) hanya punya lowongan kursi kosong tahun 2015 mendatang, tapi Crutchlow takkan mengendurkan impiannya sedikit pun untuk bergabung dengan tim pabrikan. Satu-satunya tim pabrikan yang punya lowongan kosong adalah tim Ducati, dimana kontrak Nicky Hayden akan habis akhir tahun ini.

“Saya belum memutuskan apapun tentang masalah depanku di MotoGP. Pastinya sekarang kami sedang melakukan negosiasi besar dengan tiga tim yang ada sekarang, yaitu Ducati, Honda dan Yamaha. Kami akan mengumumkannya beberapa pekan mendatang. Hal yang jelas adalah saya takkan mengambil langkah mundur dan harus bergabung dengan tim pabrikan di tahun depan,” beber Crutchlow.

Adapun rumor tentang bergabungnya ia ke Suzuki, rasanya akan sulit. Mengingat Suzuki baru akan masuk ke MotoGP tahun 2015 mendatang. Itu berarti ia harus bertahan semusim lagi di tim Yamaha Tech3 atau bergabung ke Ducati untuk semusim dan kemudian baru pindah ke tim Suzuki tahun 2015.

Tapi langkah ini terlalu kompleks dan pastinya bakal merugikan tim pabrikan yang merekrutnya nanti atau pun pembalap lain seperti Bradley Smith. Pasalnya tim Tech3 sudah dikabarkan tandatangan kontrak dengan Pol Espargaro. Jadi Crutchlow harus mengalah jika tak ingin Smith terdepak. Kecuali jika Honda atau Yamaha memutuskan untuk menurunkan 3 pembalap tim pabrikan, mungkin bakal lebih seru. (otosport.co.id)