Raikkonen Pasang Rencana Matang Untuk F1 Jerman

Bagja - Sabtu, 6 Juli 2013 | 09:34 WIB

(Bagja - )

Kehilangan posisi finish di podium pada gelaran Formula 1 Inggris (30/6) pekan lalu, rupanya membuat Kimi Raikkonen mulai memasang rencana yang lebih matang untuk menjalani balapan di F1 Nurburgring, Jerman (7/7) nanti. Tapi untuk meliihat apakah rencana itu bisa berhasil nanti, ia tentunya perlu bukti di sesi latihan ketiga dan kualifikasi.

Hal ini ditegaskan oleh pembalap asal Finlandia itu setelah menjalani sesi latihan hari pertama F1 Jerman pada Jumat (5/7) kemarin. Aplikasi beberapa komponen dan setting mobil yang baru, membuatnya bisa mengambil kesimpulan. Bahwa ada hal-hal yang bekerja dengan baik dan juga malah merugikan.

“Kami mencoba beberapa hal baru pada hari pertama sesi latihan di F1 Jerman. Beberapa diantaranya berjalan dengan sangat sesuai ekspektasi, namun juga ada yang tidak. Makanya dari sana kami punya ide yang bagus untuk diaplikasikan mulai di hari kedua nanti,” ujar Raikkonen.

“Khusus untuk setting di long run (simulasi balapan), performa mobil kurang mumpuni. Sementara untuk menggantinya kembali ke arah sistem yang berbeda, butuh waktu agak lama. Tapi ide untuk memaksimalkan potensi mobil sudah ada. Makanya itu bukan sebuah kekhawatiran bagi kami,” jelasnya.

Sementara penggunaan ban dengan struktur kevlar, menurut Raikkonen tidak mengalami banyak perubahan dengan yang menggunakan struktur metal. Apalagi mereka sudah pernah mengujinya di sesi latihan F1 Kanada. Jadi itu tidak akan masalah baginya. (otosport.co.id)