“Saya yakin Alonso bisa menang lagi, paling tidak mengumpulkan poin yang banyak untuk meraih titel juara dunia. Selama ia mampu tampil konsisten seperti pencapaiannya selama musim 2012 berjalan, maka ia bisa meraih pencapaian terbaik di akhir musim. Ia selalu melakukan manuver-manuver yang benar, agresif pada waktunya dan bisa mencapai garis finish,” puji Lauda.
Namun ketika ditanya tentang perhitungan secara teori dan matematis, mantan pembalap F1 itu tidak ingin memastikan. Sebab pertarungan di Formula 1 musim 2012 memang sangat ketat. Apalagi jika dominasinya melemah. Lauda hanya menegaskan bahwa Alonso harus tampil konsisten jika ingin juara musim 2012. (otosport.co.id)