Meski Hamilton digdaya di F1 Hongaria, namun ia sangat khawatir melihat performa kedua pembalap tim Lotus F1 tersebut. Bahkan juara dunia F1 2008 itu berani memprediksikan bahwa tim Lotus F1 cepat atau lambat bakal meraih kemenangan.
“Memang mobil kami juga cukup cepat, tapi jika tim Lotus F1 melakukan start dari grid terdepan, maka mereka bisa dipastikan menang. Makanya saya berharap agar tim McLaren tetap memberikan up grade performa mobil di F1 Belgia. Tentunya ini cukup urgent sebab Lotus bakal tampil dengan up grade terbaru mereka,” ujar Hamilton.
“Saya tidak meragukan sedikit pun bahwa tim Lotus F1 akan segera meraih kemenangan. Mungkin di F1 Belgia, jadi kami harus memastikan bahwa tim McLaren juga melakukan up grade sebanyak yang tim Lotus lakukan nantinya,” harapnya. (otosport.co.id)