OTOMOTIFNET - Bosan sama tampilan motor lawas, kenapa tidak dimodifikasi biar bergaya Japs Style? Jika kebetulan punya rencana itu, bawa saja tunggangan kesayangan ke Elza Motor (EM).
Bengkel ini gape mentransformasikan tampilan motor sesuai keinginan customer. ”Kebanyakan membangun motor jadul macam Honda CB dan sejenisnya,” jabar Nurdin Fajar Hidayat, si juragan.
Perihal anggaran, Nurdin menyebut angka Rp 4 juta buat membangun motor bergaya Japs Style. Duit segitu termasuk pembuatan bodi dari bahan pelat, bore up mesin, termasuk mengubah jok dan pengecatan.
Namun, harga segitu belum termasuk sektor kaki-kaki dan ban. Lamanya pengerjaan gaya Japs Style pa-ling lama tiga pekan saja. ”Saya garansi kalau ada apa-apa maksimal 3-4 bulan,” kata cowok yang sudah bergelut di dunia modifikasi selama satu dekade ini.
Harga bisa ditekan lagi kalau komponen yang digunakan berasal dari barang copotan. Makanya, Nurdin menyediakan aneka barang copotan buat jaga-jaga jika konsumen membutuhkannya. Mulai dari setang trail, bodi motor, headlamp, dan sebagainya.
”Setidaknya bisa mengurangi anggaran modifikasi motor,” terangnya. Kalau tertarik segera meluncur ke Jl. Pertanian Raya No. 111, Lebak Bulus, Jaksel. Kontaknya 021-93895779.
Penulis/Foto: Khalif / Khalif