Angkat Pariwisata Samosir Dan Toba Lewat Adventure

billy - Jumat, 25 Maret 2011 | 13:15 WIB

(billy - )


 Trek dan view yang disodorkan sama-sama ekstrem
Keindahan alam Danau Toba dan Pulau Samosir benar-benar seperti surga yang merembes. Inilah yang MOTOR Plus rasakan saat mengikuti gelaran trail adventure bertajuk Xtrim Sumatera Expedition 2011 yang digebera 18-20 Maret 2011.

Tidak heran bila event adventure ini mampu menarik lebih dari 350 peserta yang datang dari klub trail adventure di seluruh nusantara. “Kami coba sajikan gelaran trail adventure berbeda dari event lain yang pernah di gelar,” tegas Musa Idishah atau akrab di sapa Doddy, Ketua  Umum Expedition Trail Mania Sumatera (Xtrim) selaku penyelenggara gelaran.

Menyeberang sungai Namorambe
Adventure trail long trip ini terbagi dalam tiga etape. Untuk menuju etape pertama yang start di kawasan Bukit Beta, Kabupaten Samosir seluruh motor peserta dibawa dari Medan menuju pelabuhan Ajibata, Parapat untuk naik kapal penyeberangan ke pelabuhan Tomok, Samosir. Rombongan baru tiba di lokasi Kamis (17/03) sore hari.

Istirahat satu malam. Pagi hari peserta berkumpul di kawasan Bukit Beta, Tuktuk (18/03). Start dilepas langsung oleh Bupati Samosir, Mangindar Simbolon menuju Tongging, Kabupaten Dairi dengan jarak tempuh 110 km.

Setelah bendera dikibarkan peserta langsung ngegas motornya. Rute yang dilalui hari pertama diawali jalan aspal menyisir bukit di kawasan Samosir. Banyak peserta yang semula ngegas motor di jalan aspal ini langsung mengendurkan gas saat berada di sisi bukit. “Gila pemandangan Danau Toba dari bukit bikin takjub,” ujar Rick Reid peserta dari Australia.  

Enggak berapa lama trek berbelok masuk jalur hutan menuju puncak Samosir. Melintasi jalur hutan peserta dan motornya mulai disiksa oleh suguhan lintasan tanah bervariasi menelusuri jalan setapak.  “Treknya ekstrem  dan bervariatif tapi pemandangan luar biasa,” ujar Muhayan penasehat Trabas, Bandung.

Jalur pro terpaksa ditutup
Etape kedua dari Tongging, Dairimenuju perkemahan Sibolangit sejauh  150 km. Trail mania melintasi hutan Kabupaten Karo menuju kawasan Simbul. 

Tetapi begitu masuk kawasan Aek Kentang peserta terhadang trek sungai  dan jalan mendaki. "Setelah separuh pesreta lewat trek hancur dan sulit dilewati akhirnya kami tutup," ujar Husni Thamrin salah seorang panitia. 

Etape ketiga dimulai dari Bumi Perkemahan Sibolangit menuju Istana Maimoon sejauh 120 km. Peserta dibawa melintasi trek hutan lindung kawasan Deli Serdang.  Kemudian masuk kawasan Pasir Bukit yang treknya sedang dalam pembangunan jalur altrenatif. Setelah melintasi sungai Namorambe peserta diajak beristirahat untuk makan siang.

 "Adanya event ini selain promosi wisata juga meningkatkan pendapatan  penduduk setempat yang dilalui peserta," kata Musa Rajeck Shah atau Ijeck Ketua Umum Pengprov IMI Sumatera Utara yang menyambut langsung kedatangan peserta di Istana Maimoon.

 Puas nikmati suasana Toba
Paket Wisata Dan Agenda Tahunan

Suksesnya event Xtrim Sumatera Expedition 2011 tidak lepas dari dukungan pemerintah Kota Medan dan Bupati Samosir. Gelaran ini mampu meningkatkan potensi wisata yang ada di Sumatera Utara khususnya di sekitar Danau Toba dan Samosir. “Kami selalu mendukung kegiatan ini,” ujar Ir. Mangindar Simbolon selaku Bupati Samosir.

Untuk itu ke depannya gelaran Xtrim Sumatera Expedition ini bakal menjadi event tahunan yang rutin digelar. “Selama ini ada dua event trail adventure besar yang setiap tahun digelar di Jawa Barat dan Jawa Timur. “Sekarang di Sumatera Utara,” lanjut CJH. Gultom yang jadi ketua panitia.

Tidak cuma itu Xtrim juga sudah menyiapkan paket wisata adventure melintasi Pulau Samosir. Paket wisata ini  bakal dijual ke wisatawan mancanegara atau lokal. “Kami sudah siapkan 10 motor adventure. Dalam waktu dekat paket wista adventure ini bakal kami luncurkan,” yakin Doddy.  (motorplus-online.com)