Datsun Go Cross, Versi Crossover si Mobil Murah

Kamis, 25 Juli 2013 | 14:03 WIB


Jakarta – Meski belum dijual umum, sosok mobil murah Datsun Go menggoda untuk dirombak. Salah satunya adalah kreasi X-Tomi Design dengan Datsun Go Cross yang merupakan versi crossover dari citycar tersebut.

Paling kentara, eksterior Go Cross yang terlihat lebih gagah dengan aplikasi bodi two tone hijau – hitam. Hal ini terwakili dengan aplikasi panel bodi tambahan di bagian bawah yang memanjang dari bumper depan, fender roda hingga bumper belakang.

Sementara bagian atas dilabur kelir hijau menyala dan membuat tampilannya semakin mencolok. Selain itu, nuansa two tone ini mengingatkan kita pada saudaranya, Nissan Grand Livina X-Gear.

Tak hanya bodi, sektor ground clearance Go Cross juga dibuat lebih tinggi untuk menunjang kemampuan crossover tersebut di jalanan light offroad.

Tentunya sebagai karya render, Go Cross belum tentu akan diproduksi. Toh demikian, sosok ini masuk akal jika menjadi acuan rombakan modifikasi Datsun Go. (mobil.otomotifnet.com)