Edukasi Teknologi Skyactiv, Mazda Tanpa Mobil Konsep di IIMS 2013

Kamis, 18 Juli 2013 | 06:00 WIB


Jakarta - Berbeda dengan ajang IIMS tahun lalu dimana PT Mazda Motor Indonesia (MMI) menghadirkan mobil konsep Takeri, maka tahun ini Mazda hadir di IIMS tanpa mobil konsep.

Hal ini disampaikan oleh Astrid Ariani, Senior Marketing Marketing PT MMI pada Rabu (17/7). “Tahun ini kami memang tak membawa mobil konsep, karena tahun lalu sudah ada Takeri. Namun kami tetap memberikan edukasi teknologi dengan menampilkan mesin dan transmisi Skyactiv,” ujarnya.

Seperti diketahui, teknologi Skyactiv hadir dalam berbagai aplikasi. Diantaranya Skyactiv-Drive pada sistem transmisi. Teknologi transmisi otomatis anyar ini menggabungkan keunggulan dari sistem transmisi CVT.

Kemudian ada teknologi Skyactive-Body pada struktur bodi. Dengan menganut bentuk lurus dan rigid pada cangkang bodi, serta multi damper untuk peredam benturan di bagian depan.

Selanjutnya ada sistem Skyactiv-Chassis pada yang berkonsentrasi pada sektor kaki-kaki dan dikembangkan dari roadster MX-5 yang terkenal akan kemampuan handlingnya. Tak ketinggalan, teknologi Skyactiv-G pada sektor mesin yang tertanam pada SUV Mazda CX-5.

Selain memboyong komponen-komponen berteknologi Skyactiv, Astrid juga menyatakan jika Mazda menawarkan sesuatu yang baru pada IIMS 2013.

“Desain booth kami akan sama dengan pameran otomotif Tier A sekelas Tokyo dan Frankfurt. Timnya sendiri dari Jerman dan barang-barangnya didesain dan didatangkan dari Shanghai. Jadi akan berbeda,” pungkasnya. (mobil.otomotifnet.com)