Modus Curanmor, Bisa Pesan Sampai Ngaku Hilang (5)

billy - Jumat, 30 Maret 2012 | 08:01 WIB

(billy - )

5. MELAMAR SEBAGAI SOPIR

Hati-hati kalau ada orang tiba-tiba datang ke rumah dan mengajukan diri sebagai sopir pribadi. Juga hati-hati dengan iklan yang dipasang di koran. Biasanya, sampai sebulan berjalan baik-baik saja seperti tidak terjadi apa-apa. Setelah itu dan pemilik kendaraan lengah, baru sopir melakukan aksinya.

Ada yang dengan cara ekstrem dengan membawa kabur mobil. Ada pula dengan modus membuat duplikat kunci mobil. Lalu berpura pura mobilnya hilang laporan kepada sang majikan. Padahal, sudah kongkalikong dengan temannya. Laporan hilang menjadi alasan utamanya. (mobil.otomotifnet.com)