Pembalap Supersport Coba-Coba di Ajang Drag Bike

billy - Jumat, 4 Maret 2011 | 13:12 WIB

(billy - )

Pembalap supersport Yamaha Indonesia, Dimas Ekky Pratama ada di lintasan drag bike lanud Wiriadinata, Tasikmalaya akhir pekan lalu (26-27/2). Meski diakuinya ingin ngegas motor drag, namun Dimas ke ajang drag bike bukan buat balapan.

"Ingin lihat bagaimana suasana balapan drag. Sekalian coba-coba beberapa motor yang memang dipersiapkan buat ikutan balap lempeng," terang pembalap yang juga punya bengkel balap di Jl. Tole Iskandar, Depok ini.

Beberapa motor berlambang S (Suzuki) yang dipakai balap drag, dulunya dipakai untuk balapan road race. Hal tersebut tentu enggak mengherankan, pasalnya saat ini Dimas enggak bikin tim balap road race dan hanya fokus di kejurnas supersport.

Untuk urusan dragbike, ternyata Dimas enggak melenggang sendiri. Mekanik balap kelas kakap seperti Ahon dan beberapa bengkel drag di Jakarta,  digandenganya untuk membangun motor drag. (otosport.co.id)