Ducati Superbike 1199 Tes di Jalanan Italia

billy - Selasa, 2 Agustus 2011 | 12:42 WIB

(billy - )


Sosok calon superbike baru pabrikan motor Italia, Ducati 1199 terlihat di jalanan negeri Pizza. Meski hanya terlihat dari belakang, tapi jelas jika 1199 bukan hanya versi facelift seperti yang dilakukan Ducati terhadap pendahulunya, yaitu 1098 dan 1099.

Hal ini terlihat dari bentuk  buntut motor berwarna merah ini yang lebih ramping, serta bentuk sein belakang tajam yang persis milik Ducati Street Fighter.

Tak hanya itu, desain buritan juga makin simple dan tajam dengan alpanya knalpot kolong, atau undertail muffler yang selama ini menjadi ciri khas superbike asal kota Bologna ini.


Sebagai gantinya, ujung knalpot dipindah di bagian belakang fairing, tepatnya di depan lengan ayun. Letak ujung knalpot ini umum diaplikasi pada motor bermesin V-Twin seperti Harley Davidson, atau Buell Firebolt.

Meski demikian, kaki-kaki masih dikawal dengan sistem up side down di depan, dan single arm, yang juga menjadi cirri khas Ducati di belakang.

Dari sektor fairing, Ducati juga bakal melengserkan tampilan lawasnya. Tampak di foto, bentuk tajam-tajam mengelilingi sektor pemecah angin ini. Entah ini hanya sebuah kamuflase, atau memang akan seperti ini bentuknya.

Nah, seperti apa bentuk aslinya? Sabar ya! (motorplus-online.com)