Wuih, Yamaha Vega ZR Baru Tampil Lebih Segar!

billy - Rabu, 1 Juni 2011 | 11:10 WIB

(billy - )


Tidak perlu menunggu Pekan Raya Jakarta (PRJ) untuk melihat wujud Yamaha Vega ZR terbaru. Foto terbaru bebek andalan Yamaha sudah bisa kita lihat. New Vega ZR ini hadir dengan minor change di beberapa bagian.

Paling mencolok tentunya ada pada striping baru yang lebih atraktif. Motif tribal yang lebih sederhana ketimbang generasi terdahulu ini nampak manis dipadu dengan tampilan two colour.


Terlihat juga ada penambahan satu pilihan warna yaitu hijau pada bebek paling laris di jajaran sepeda motor Yamaha ini. Selain warna, kabarnya akan ada perubahan pada desain lampu belakang dan spidometer.

"Untuk detailnya tunggu saja undangan dari Yamaha," ungkap Eko Prabowo, GM Promotion & Motorsport Indonesia PT Yamaha Motor Kencana Indonesia (YMKI). Kabarnya motor ini akan secara resmi diluncurkan pada Pekan Raya Jakarta (PRJ) minggu depan. (motorplus-online.com)