Biar Selalu Ingat Kecelakaan, Mobil Listrik Dahlan Iskan Bernama Selo

Jumat, 22 Maret 2013 | 15:13 WIB


Jakarta - Kecelakaan di tebing batu menggunakan mobil listrik Tucuxi oleh Menteri BUMN, Dahlan Iskan nampaknya membekas dalam pada ingatan sang Menteri.

Bahkan dalam rancangan pengganti Tucuxi pun, ia memberi nama yang masih berhubungan dengan kejadian di awal tahun 2013 itu.

Hal ini ia ungkapkan kala dikonfirmasi mengenai nama mobil listrik sport terbarunya. "Saya selalu ingat akan kejadian menabrak tebing batu itu. Dan proyek mobil listrik selanjutnya saya beri nama Selo yang artinya batu agar saya selalu ingat kejadian yang membahayakan nyawa saya tersebut," paparnya disela Otomotif Award 2013 pada (21/3).

Dirinya juga berkelakar jika gelar 'News Maker Award' yang diraihnya pada Otomotif Award 2013 berkat kecelakaan tersebut. "Pasti saya menang gara-gara berita kecelakaan tersebut ya?" urainya sambil tertawa.

Seperti diketahui, pada bulan Januari Dahlan Iskan yang sedang menguji mobil listrik Tucuxi mengalami kecelakaan di Tawangmangu, Karanganyar. Mobil listrik Tucuxi yang dikemudikannya bersama seorang staf kondisinya hancur setelah menghajar tebing.

Padahal, rencananya mobil listrik Tucuxi milik Dahlan Iskan sudah dalam tahap uji coba 1.000 kilometer di Kota Solo untuk menempuh rute Solo-Surabaya yang berjarak sekitar 250 kilometer. (mobil.otomotifnet.com)