Jakarta - New Honda All New CR-V boleh dibilang memang sudah ditunggu-tunggu kehadirannya, karenanya tak heran kalau sampai sekarang indennya sangat lama, yakni bisa sampai awal tahun depan.
Namun, tetap saja konsumen bersedia menunggu dan bahkan beberapa dealer Honda ada yang sampai memainkan harga jualnya demi menggoda calon pembeli agar bisa segera mendapatkan SUV andalan Honda ini.
Di beberapa dealer Honda, untuk menebus Honda All New CR-V, konsumen sampai ada yang harus membayar lebih sekitar Rp 8-10 jutaan. Hal ini pun diamini Honda Prospect Motor ketika dikonfirmasi mengenai hal tersebut.
"Ya memang kita akui, ada beberapa dealer Honda yang memainkan harga jual All New CR-V. Namun terus terang kita sulit untuk mengontrolnya, karena APM tidak bisa memaksakan harga jual, tapi menyarankan saja. Kalau ada yang ingin untung lebih dengan cara seperti itu, ya mau bagaimana lagi," ujar Direktur Marketing dan Layanan Purna Jual Honda Prospect Motor, Jonfis Fandy.
Namun yang harus diperhatikan, lanjut Jonfis, bagi konsumen yang sudah inden harus bisa menerima mobilnya tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan, kalau tidak, bisa menghubungi Honda Prospect Motor.
"Inden CR-V, terutama untuk tipe tertentu memang bisa sampai Januari-Februari tahun depan, tapi kita pastikan pengirimannya tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan di SPK. Kalau tidak sesuai, silakan beritahu kami," ujar Jonfis.
Honda melepas All New CR-V dalam empat varian. Yakni 2.0 MT dengan harga Rp 359 juta, dan versi 2.0 AT dengan harga Rp 370 juta. Sementara tipe 2.4 AT dijual Rp 404 juta dan varian tertinggi, 2.4 AT Prestige dilepas Rp 423 juta. (mobil.otomotifnet.com)